Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

PT MITRASARI PRIMA Tuntaskan Bangun Pagar Lapangan Bola Voli Desa Segati

Jumat, 31 Desember 2021 | 13:42 WIB Last Updated 2021-12-31T11:46:06Z

 

PELALAWAN, ELITNEWS.COM,- PT Mitrasari Prima yang merupakan salah satu Perusahaan Pabrik Minyak Kelapa Sawit (PMKS) yang berdomisili di Desa Segati, Kecamatan Langgam memberikan bantuan CSR berupa penyelesaian pembangunan pagar Lapangan Bola Voli Desa Segati. Hal ini sebagai  bentuk kepedulian terhadap organisasi kepemudaan dibidang olahraga. Demikian disampaikan Ramli mewakili Manajemen PT. Mitrasari Prima, Jumat (31/12/2021) di Pangkalan Kerinci.



Penyelesaian pembangunan pagar lapangan bola voli di Desa Segati sangat memberikan dampak positif terhadap sarana dan prasarana olahraga dan juga kegiatan olaharaga bagi pemuda/i Desa Segati. Lapangan bola voli sudah dapat dimamfaatkan untuk kegiatan pemuda bidang olahraga.


Bantuan manajemen PT Mitrasari Prima diserahkan secara simbolis oleh  oleh Ramli mewakili manajemen kepada Ketua Pemuda Desa Segati. Eko Mazwan  selaku Ketua Pemuda Desa Segati tersebut menerima pada hari Kamis 30 Desember 2021. 


“Kami berharap dengan telah terbangunnya pagar lapangan bola voli ini dapat meningkatkan semangat kegiatan kepemudaan di Desa Segati terutama bidang olahraga bola voli semakin tumbuh dan berkembang. Kami juga berharap semoga Desa Segati bisa menghasilkan pemain-pemain Bola Voli terbaik dan bisa bersaing di tingkat Kabupaten nantinya,” ujar Ramli. 


Ramli juga menambahkan pemberian bantuan CSR dibidang olahraga ini tentunya bukan hanya sekedar sampai disini saja. Tidak menutup kemungkinan dilain kesempatan PT Mitrasari Prima dapat memberikan bantuan CSR lainnya yang juga dapat mendukung kegiatan olahraga di Desa Segati nantinya. 


CSR PT Mitrasari Prima setiap tahunnya juga memberikan bantuan berupa hewan qurban kepada masyarakat di  Masjid Al-Inayah Desa Segati. Kewajiban CSR perusahaan dan juga untuk mempererat tali silaturrahmi dengan masyarakat Desa Segati dimana tempat perusahaan kami beroperasi. 


Ketua Pemuda Desa Segati, Eko Mazwan berterima kasih bantuan perusahaan. "Kita sangat mengapresiasi dan berterima kasih banyak kepada pihak perusahaan PT. Mitrasari Prima yang telah memberikan bantuan CSR berupa penyelesaian  pembangunan sebagian pagar lapangan Voli di Desa Segati. Tentunya sangat mendukung kegiatan berolahraga pemuda maupun pemudi Desa Segati dibidang Bola Voli nantinya. Dan semoga ini juga menjadi percontohan bagi setiap perusahaan-perusahaan yang berdomisili di Desa Segati, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan,” ujar Eko Mazwan .


Eko Mazwan juga menambahkan PT Mitrasari Prima ini juga merupakan salah satu perusahaan yang selalu memberikan kontribusi terbaiknya terhadap Desa Segati, baik itu dibidang Keagamaan, Sosial, Pendidikan, dan Olahraga maupun kegiatan lainnya yang memberikan dampak positif terhadap kemajuan Desa Segati. ****

×
Berita Terbaru Update