Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

PC Fatayat NU Kabupaten Pelalawan Taja LKD Angkatan I 2022

Senin, 01 Agustus 2022 | 11:56 WIB Last Updated 2022-08-01T04:56:04Z

 

PELALAWAN, ELITNEWS.COM,- Sebagai badan otonom dari Jam'iyah Nahdlatul Ulama (NU), Fatayat NU harus merapatkan barisan untuk bergerak bersama, agar maju dan berdaya guna bersama para Ulama dalam mendakwahkan Islam yang Rahmatan lil Alamin, sekaligus menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia NKRI. Hal ini disampaikan  Athi' Fauziyah Ulya selaku Ketua PC Fatayat NU Kabupaten Pelalalawan, Senin (01/08/2022).



"Sebagai bagian dari ikhtiar merapatkan barisan agar maju dan berdayaguna, maka PC Fatayat NU Kabupaten Pelalawan menginisiasi pelaksanaan Latihan Kader Dasar (LKD) Angkatan I pada tanggal 30-31 Juli 2022 yang alhamdulillah diikuti lebih dari 100 an kader dari berbagai kecamatan dan desa. Latihan Kader Dasar Angkatan I 2022 dilaksanakan di Madrasah Diniyah Baitussalam Desa Sialang Indah Kecamatan Pangkalan Kuras  Kabupaten Pelalawan," ungkap Athi' Fauziyah Ulya.


LKD merupakan kegiatan pengkaderan formal dalam organisasi Fatayat NU yang bertujuan untuk memberikan pemahaman Islam ahlussunah wal jamaah an Nahdliyah, Citra diri dan Keorganisasian Fatayat NU, Komunikasi dan kepemimpinan efektif, serta disempurnakan dengan Penugasan dan Rencana Tindak Lanjut (RTL) dari masing masing kader pasca LKD. Dihadiri GP Ansor Pelalawan dan jajarannya bersama Banser.


Kegiatan LKD dilaksanakan di Madrasah Diniyah Baitussalam desa Surya Indah kecamatan Pangkalan Kuras. 2 orang Instruktur LKD didatangkan dari Jawa Timur yaitu Yeni Luthfiyah dan Khotimatul Munawaroh. 


Kegiatan ini dibuka oleh kepada PW Fatayat NU Provinsi Riau, Masyita. Dalam sambutannya, Masyita mengatakan bahwa Fatayat NU di Provinsi Riau akan bangkit dan mencapai kejayaannya melalui proses pengkaderan, dan dari Pelalawan insya Allah proses pengkaderan akan menular ke Kabupaten yang lain. Masyita juga menyampaikan apresiasi luar biasa kepada semua pihak yang telah mensupport suksesnya pelaksanaan kegiatan ini, khususnya kepada sahabat-sahabat GP Ansor dan Banser Pelalawan dan warga Nahdhiyin desa Surya Indah yang telah jauh-jauh hari menyibukkan diri, mengorbankan waktu, fikiran dan hartanya demi suksesnya hajat LKD Fatayat NU Kabupaten Pelalawan.


Kyai Zaini Musthofa, Sespuh NU Kecamatan Pangkalan Kuras yang hadir dan memimpin doa pada acara pembukaan LKD mengatakan bahwa ketika jam'iyah NU atau Banom dan Lembaganya punya hajat, maka sejatinya itu adalah hajatnya Hadrotusysyekh Hasyim Asy'ari dan para Mu'assis NU. Maka saat Maha Guru kita, saat Kyai kita punya hajat, maka kita sebagai Santrinya tentu harus ikut sibuk dan melibatkan diri secara total demi suksesnya hajat beliau2. Ini adalah wujud khidmat seorang Santri kepada Kyai", tambah Kyai Zaini.


Diharapkan melalui ikhtiar pengkaderan ini, akan lahir kader-kader Fatayat NU yang selaras dengan citra diri Fatayat NU, berkompeten mengelola organisasi, dan tangguh secara kepemimpinan. Melalui LKD juga diharapkan akan lahir kader-kader Fatayat yang mampu membuat perubahan dan membawa Fatayat kepada kejayaan. ****

×
Berita Terbaru Update